Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark 2024

Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark
Caraninja.com - Bagi anda yang sedang mencari cara download video Shopee tanpa watermark, tenang saja karena di artikel ini kami sudah menyediakan pembahasannya untuk anda.

Shopee sendiri merupakan sebuah perusahaan e-commerce berasal dari Singapura yang merupakan anak perusahaan Sea Limited.

Sejal 2015, Shopee telah memperluas usahanya ke Indonesia, Malaysia, Thailand, Vietnam dan Filipina.

Hingga saat ini aplikasi belanja Shopee paling sering digunakan oleh masyarakat Indonesia untuk berbelanja secara online.

Pasalnya, anda hanya membutuhkan Smartphone dan koneksi internet sudah bisa berbelanja melalui Shopee.

Pada aplikasi Shopee telah menyediakan fitur yang bisa anda gunakan untuk berbagi video pendek atau download video pendek dengan pengguna Shopee lainnya.

Dengan fitur tersebut anda bisa mendaftar dan berbagi video dengan pengguna lain sehingga nantinya anda bisa melihat dan mendownload video tersebut.

Lantas, bagaimana cara untuk mendownload video di Shopee dan apakah bisa download tanpa watermark?.

Sebenarnya cara download video Shopee tanpa watermark dapat dengan mudah dilakukan, jika anda penasaran dengan caranya sebaiknya simak ulasan ini hingga akhir ya.

Ketentuan Pengunduhan Video Shopee

Sebelum kita membahas cara download video Shopee tanpa watermark, ada beberapa syarat yang harus anda penuhi untuk bisa mendownload video di Shopee.

Dimana syarat tersebut seperti memiliki akun Shopee, jaringan internet dan beberapa ketentuan lainnya.

Adapun beberapa persyaratan untuk menyimpan video di Shopee yaitu sebagai berikut:
  • Pastikan perangkat yang anda gunakan terhubung ke koneksi internet yang lancar.
  • Perbarui aplikasi Shopee anda ke versi terbaru.
  • Instal aplikasi pengunduh video jika anda ingin mengunduh video tanpa watermark.
  • Perbarui browser anda ke versi terbaru jika ingin mengunduh video tanpa aplikasi.

1. Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark dengan Ekstensi Chrome Shopee Save

Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark
Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark dengan Ekstensi Chrome Shopee Save
Cara pertama adalah menggunakan ekstensi Chrome Shopee Save, metode ini memungkinkan anda untuk mendapatkan gambar dan video Shopee dengan mudah.

Selain itu, kualitas yang diperoleh dari pengunduhan video dan gambar di Shopee Save juga sangat bagus dan layak untuk diunggah lagi di toko online anda.

Langsung saja anda simak cara download video Shopee tanpa watermark menggunakan Shopee Save yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan anda install ekstensi Shopee Save terlebih dahulu melalui Chrome Web Store dan cari aplikasi dengan nama "Shopee Save - Download Product Image & Video".
  • Jika sudah, silahkan anda klik "Add to Chrome" untuk menginstall ekstensi tersebut.
  • Kemudian buka Shopee di peramban Chrome.
  • Ketika melihat gambar atau video produk, silahkan anda klik "Unduh".
  • Tunggu hingga pengunduhan selesai dan video Shopee akan tersimpan di penyimpanan komputer anda.
  • Selesai.

2. Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark di HP

Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark
Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark di HP
Bagi anda yang lebih suka menggunakan HP Android maupun iPhone, maka anda bisa menggunakan cara menyimpan video Shopee di HP tanpa aplikasi.

Namun, sebelumnya pastikan anda sudah menginstall aplikasi Shopee di HP anda dan jika belum anda bisa mengunduhnya terlebih dahulu melalui link berikut: (Download Aplikasi Shopee).

Setelah berhasil memasang aplikasi Shopee di HP anda, sekarang anda mengikuti langkah-langkah cara download video Shopee tanpa watermatk di HP yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan anda buka aplikasi Shopee pada HP dan cari produk yang videonya ingin diunduh.
  • Selanjutnya ketuk ikon "Share" tanda panah pada bagian pojok kanan atas dan pilih "Salin Tautan".
  • Silahkan anda buka peramban seperti Chrome yang ada di HP dan tempelkan tautan yang sudah anda salin tadi pada kolom tautan Chrome.
  • Coba putar video di Chrome dan tekan ikon titik tiga pada bagian ujung bawah, lalu piilih "Download".
  • Silahkan anda tunggu hingga pengunduhan selesai dan video tersebut akan tersimpan di HP anda.
  • Selesai.

3. Cara Download Video di Shopee dengan Aplikasi

Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark
Cara Download Video di Shopee dengan Aplikasi
Menyimpan video Shopee tanpa watermark bisa dilakukan seperti sebelumnya, namun setelah video selesai di download anda membutuhkan aplikasi untuk menghilangkan watermarknya.

Seperti dilansir dari situs 1001.co.id, salah satu aplikasi yang bisa anda gunakan adalah Watermark Manager yang dapat anda untuh melalui Google Play Store dengan mudah.

Adapun cara download video Shopee tanpa watermark dengan Watermark Manager yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan anda download video seperti yang dijelaskan diatas yaitu cari dan pilih video Shopee dan klik tombol "Bagikan" dan klik tombol "Simpan".
  • Selanjutnya unduh dan install aplikasi Watermark Manager melalui link berikut: (Download aplikasi Watermark Manager).
  • Jika sudah buka aplikasinya dan masuk ke halaman pengeditan video dengan mengetuk opsi "Pilih Video".
  • Cari menu penghapus watermark video Shopee dengan mengetikkan opsi "Hapus Logo".
  • Kemudian akses tampilan folder unduhan video di perangkat dengan mengetuk opsi "File Video".
  • Lalu cari dan pilih video Shopee yang ingin anda hapus watermarknya.
  • Silahkan anda hapus editan watermark Username Shopee dengan mengarahkan kotak edit ke bagian watermark Username Shopee.
  • Kemudian download konten Shopee tanpa watermark dengan cara tap tombol "Save" pada bagian kanan atas.
  • Selesai.

Akhir Kata

Itulah seluruh isi pembahasan yang dapat kami jabarkan kepada anda seputar cara download video Shopee tanpa watermark.

Dari sekian banyak pengguna aplikasi Shopee baik konsumen maupun reseller atau dropshiber pasti akan membutuhkan video untuk kebutuhan promosi yang akan dijual.

Oleh karena itu, anda perlu mengetahui cara download video Shopee melalui beberapa metode yang telah kami bagikan diatas untuk memudahkan anda menyimpan video yang diinginkan.

Demikian informasi yang dapat kami bagikan kepada anda mengenai cara mendownload video Shopee tanpa watermark pada artikel kali ini. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Anantya Van Bronckhorst Pakar teknologi dan editor artikel teknologi yang berpengalaman selama bertahun-tahun di bidang teknologi seperti sosial media, gadget, game, seluler, internet, komputer dan aplikasi (APK).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel